Trending

Demi Masyarakat Nikmati Jalan Lingkar, Bupati Halsel Perintahkan Dinas PUPR Segera Urus Amdal


MALUTNEWS.COM – Rencana Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan dibawah kepemimpinan Bupati Haji Usman Sidik untuk Pembangunan Jalan lingkar di Pulau Makian hingga kini masih tertunda sebagai akibat dari belum tintasnya dokumen Amdal oleh Pemerintah Provinsi Maluku Maluku Utara.

Pernyataan tersebut dikemukakan Bupati Usman sidik disela sela melakukan Kunjungan kerja ke Desa Mataketen di Kecamatan Pulau Makian Barat, 11/03/23.

Dihadapan tokoh Masyarakat, tokoh Agama setempat, Bupati usman bilang bahwa dirinya bersama jajaran pemerintahan kabupaten Halmahera Selatan telah bertekad untuk terus berupaya agar pembangunan jalan lingkar pulau Makian bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat baik pulau Makian maupun dari luar pulau tersebut.

““Jalan Lingkar Pulau Makian telah direncanakan pemerintah daerah segara di bangun, namun hal ini masih kendala dengan Dokumen Amdal dari Pemerintah Provinsi, jika kewengan ada di kabupaten, saya yakin Jalan lingkar dan jembatan pulau makian akan kita bangun, ” Ujar Bupati kepada Masyarakat yang memadati lokasi acara.

Dirinya pun memintakan tokoh agama dan seluruh masyarakat intuk mendoakan semoga urusan dokumen Amdal di pemerintahan provinsi Maluku Utara secepatnya diselesaikan.

“Saya minta di doakan seluru masyarakat makian agar proses pengurusan Amdal segera lekas diselesaikan agar jalan pulau makian segera di bangun,” Pinta Bupati.

Dia menegaskan bahwa telah memerintahkan Kepala Dinas pekerjaan umum dan Penataan Ruang (PUPR) bersama Kepala Bappeda segera mengurus dokumen Amdal di pemprov Maluju Utara.(efa/emn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button