Juli 13, 2025
FB_IMG_1751747107680

Batauga, — Warga Kelurahan Majapahit, Kecamatan Batauga, Kabupaten Buton Selatan (Busel), digemparkan dengan peristiwa tragis yang menimpa seorang petani bernama La Noti (61). Ia ditemukan meninggal dunia setelah diterkam dan ditelan oleh seekor ular piton sepanjang 8 meter saat berada di kebunnya.

“Berdasarkan Sumber terpercaya yang di Identifikasi Media ini, “Peristiwa ini bermula pada Jumat pagi (4/7/2025) sekitar pukul 07.00 WITA. Berdasarkan kesaksian warga bernama La Ardi, korban berangkat ke kebun menggunakan sepeda motor berpelat DT 4037 HC untuk mengecek lahan miliknya.

Namun, hingga keesokan harinya, Sabtu (5/7/2025) pukul 14.30 WITA, La Noti tak kunjung kembali ke rumah. Merasa khawatir, warga Kelurahan Majapahit segera melakukan pencarian di sekitar area kebun.

Upaya pencarian tersebut membuahkan hasil sekitar pukul 15.40 WITA, ketika warga menemukan seekor ular piton besar dengan perut yang tampak membesar secara tidak wajar. Setelah dibunuh dan dibelah, tubuh La Noti ditemukan sudah berada di dalam perut ular dalam kondisi tak bernyawa.

Jenazah korban kemudian dievakuasi oleh warga ke rumah duka pada pukul 16.20 WITA untuk proses selanjutnya.

Peristiwa ini sontak mengundang duka mendalam dan menjadi peringatan keras bagi warga yang beraktivitas di wilayah hutan dan kebun. Aparat setempat mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati, terutama di area yang dikenal menjadi habitat ular liar.

> “Kami turut berduka atas kejadian ini. Semoga keluarga diberi ketabahan, dan masyarakat bisa lebih waspada,” ujar seorang aparat dari Babinsa Kelurahan Majapahit.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *