Direktur RSUD Ternate Dinilai Diskriminatif Sesama Dokter Ahli

TERNATE, MALUTNEWS.COM – Sejumlah dokter spesialis di Ternate, mengecam tindakan diskriminatif yang dilakukan direktur rumas sakit Chasan Bosoiri terhadap salah satu dokter spesialis kandungan kebidanan yang bertugas di Rsud tersebut.
menurut kalangam dokter ahli,, sikap sang direktur yakni dokter syamsu yang sudah tiga tahun memimpin rumah sakit milik pemprov Malut itu, terlalu reaktif karena melakukan penggusuran paksa terhadap dokter ahli yang sedang menempati rumah dinas di komplek RSU Chasan Bosoiri Ternate.
Atas sikap alumnus faked Unhas itu, para dokter spesialis di Ternate berencana melaporkan kepada Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba sebagai atasan sang direktur RSUD tersebut.
” Kami merasa ini adalah pelecehan kemanusiaan, karena bagaimanapun juga teman kami itu punya hak tinggal di rumah dinas, tapi karena sikap dari direkur rumah sakit yang merasa terrsaingi dengan dokter yang tinggal di rumah dinas itu singga dia mengeluarkan dari rumah dinas,” Ujar salah satu dokter spesialis yang meminta namanya tidak diberitakan.
Sementara itu direktur Rumas Sakit Chasan Bosoiri Ternate, dokter Syamsu Rizal saat dikonfirmasi menyangkut sikapnya yang dinilai kalangan dokter terlalu diskriminatif,, membantah dan mengatakan apa yang dituduhkan adalah tidak benar.
Menurut dia,, sebenarnya pihak rumah sakit sudah memberikan pemberitatuan kepada penghuni rumah dinas dokter tersebut agar segera angkat kaki dari rumah tersebut, karena akan dilakukan pembongkaran dalam rangka pembangunan pelebaran rumah sakit.
” Sebenarnya tidak begitu seperti mereka nilai,, memang karena ini sudah direncanakan untuk penggusuran untuk kepentingan pembangunan RSU dalam rangka pemenuhan syarat menjadi RSU type A.,” Ujar Direktur RSUD Chasan Bosoiri.
Menyinggung tentang dirinya merasa tersaingi dengan sang dokter ahli kandungan yang dia gusur karena sang dokter tersebut memiliki pasien yang cukup banyak, Direktur RSU itu mengatakan sangat tidak benar,, karena bagi dirinya semua rezeki orang itu sudah diatur sehingga tidak perlu untuk merasa tersaingi, Katanya.(efa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button