Boki Nita Laporkan Ujaran Provokatif di Spanduk

MALUTNEWS.COM – JAIB Kolano Kesultanan Ternate Boki Nita mengatakan dirinya segera mengajukan laporan polisi (LP) atas ujaran provokatif yang diduga ditebar kelompok tertentu melalui spanduk.

Rencana pengajuan laporan polisi tersebut disampaikan Boki Nita kepada media ini, Jumat, 28 Juli 2023, saat berlangsung Syukuran Ulang Tahun ke 10 Kolano Madoru di Kadato Ici, Pantai Bula Ternate.

Boki Nita menjelaskan bahwa dirinya tidak akan terpancing dengan provokasi pihak pihak yang memang kata dia bertindak tidak sesuai dengan adat.

“Saya segera melaporkan pelakunya yang memasamg spanduk bernada provokatif. Saya ini adalah Jaib Kolano yang diwasiatkan langsung oleh Suami saya  Almarhum Sultan Ternate Haji Mudhafar Syah termasuk Kolano Madoru yang hari ini Jumat, 28 Juli berulang tahun yang ke 10, Ujar Calon Anggota DPR RI dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Boki Nita yang juga mantan anggota DPD RI dan DPR RI ini menegaskan bahwa dirinya berada diatas jalur Adat yang sebenarnya.

Terkait dengan adanya rencana pihak Hidayat Syah yang Mensomasi dirinya, Boki Nita bilang tidak akan bergeming atas Somasi tersebut karena apa yang dia lakukan saat ini tidak menabrak hukum Adat.

” Sekarang saya mau tanya, siapa sebenarnya yang bertindak tidak sesuai dengan adat se atoran, apa yang saya lakukan adalah berdasarkan Keputusan mendiang suami saya dalam bentuk Jaib Kolano yang mewasiatkan saya untuk meneruskan kepemimpinan Kesultanan Ternate termasuk kepada dua putra kami sebagai Kolano Madoru,” Kata Boki dengan nada tegas.

Diakhir penjelasannya dia himbau kepada perangkat kesultanan serta masyarakat adat yang hingga kini masih taat terhadap dirinya agar tidak terprovoksi pelaku pelaku yang melakukan karena akan dilaporkan kepada kepolisian, tutup Boki Nita. (efa/emn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button